
Selama bertahun-tahun, pria itu tidak pernah berpikir tentang kotak itu, hingga suatu hari wanita tua kecil istrinya itu sakit parah dan dokter mengatakan ia tidak akan dapat sembuh lagi. Dalam mencoba mengingat-ingat hubungan mereka, pria tua kecil itu mengambil kotak sepatu tersebut dan membawanya ke samping tempat tidur istrinya. Dia menilai sudah saatnya ia harus tahu apa yang berada di dalam kotak itu. Ketika ia membukanya, ia menemukan dua serbet kecil dan setumpuk uang sebanyak Rp.250 juta.
Dia lalu bertanya kepada istrinya tentang isi kotak sepatu itu. "Ketika kita akan menikah dulu itu," kata istrinya, "nenek saya bilang rahasia pernikahan yang bahagia adalah tidak pernah berdebat dengan suami. Dia bilang bahwa jika saya marah sama suami, saya hanya harus tetap tenang dan merenda sebuah serbet".
Mendengar jawaban sang istri, pria tua kecil itu begitu terharu, dan ia harus berjuang menahan tangis. Hanya dua serbet kecil yang berada di kotak. "Berarti ia hanya marah pada saya hanya dua kali selama bertahun-tahun hidup bersama". Pria itu hampir meledak penuh kebahagiaan.
Tetapi melihat ada setumpuk uang di kotak itu ia lalu bertanya lagi kepada istrinya, "Sayang," katanya, "itu tadi yang menjelaskan tentang serbet, tapi bagaimana tentang semua uang ini? Dari mana datangnya?"
"Oh," kata istrinya, "itu uang dari hasil menjual serbet yang saya buat."
hhahahahaa
BalasHapusinspiratif dan lucu bgt
jangan lupa cincin kawinnya ya kak buka di web kami di https://dodolperak.com
Haru sekaligus lucu...keharuan yang lansung dilindas dengan kelucuan
BalasHapus